Benarkah Yang Dikatakan Ustadz ?

Benarkah Yang Dikatakan Ustadz ? 12:03
Benarkah Yang Dikatakan Ustadz ? - Beberapa waktu yang lalu tepatnya di tahun 2011 saya sempat melakukan sebuah obrolan kecil antara saya dan seorang Ustadz . memang saat itu ada 2 orang teman saya yang juga terlibat , namun saya sendiri juga kurang tahu mengapa Ustadz tersebut selalu mengarahkan pandangannya kepada saya . Mungkin dia menilai bahwa saya yang paling sombong dan paling arogan diantara teman-teman saya , maka Ustadz tsb lebih tertarik dengan focus untuk menyadarkan saya .

Memang obrolan ringan di malam jumat itu hanya berlangsung beberapa menit saja dan hal itu ia menyebutnya sebagai Tausiyah jumat . Ia mengatakan “Mumpung lagi malam jumat kan lebih baik kita menyampaikan tausiyah meskipun hanya sedikit , bener kan ?” . Kita yang memang lebih muda dari Ustadz tersebut hanya bisa mengangguk pasrah dan menerima kenyataan yang ada .

Pertanyaan pertama dari Ustadz tersebut langsung mengarah ke arah saya yang saat itu memang hanya saya yang berdiri di depannya sedangkan teman yang lain duduk di sebelah ustadz .
Ia menanyakan begini … “Baju apa yang paling berharga dan bernilai paling mahal untuk anda ?”

Apa jawaban anda para pembaca jika mendapati pertanyaan seperti itu ?

Dengan singkat saya menjawab ‘Jazad’ saya .

Kemudian ustadz menjawab , bukan itu mas maksud saya , maksud saya tu baju , bukan jasad masnya .

Saya kemudian menjawab lagi , “orang menurut saya jazad ko, jasad adalah pemberian Tuhan yang paling berharga buat saya .”

Ustadz : Begini ya mas ya… baju yang paling mahal dan paling berharga untuk manusia adalah kain kafan . Dimana kain itulah yang nantinya akan kita pakai untuk menuju kepada Ilahi . Dan kain itulah yang akan kita pakai selamanya .

Saya : Haduh .. Tet tooot ….sambil ketawa cengar-cengir geli dan menutup muka sambil bilang astagfirullah .

Ustadz : Loh iya kanmas … ? Terus lagi nih mas , Kendaraan apa yang paling mahal dan berharga untuk kita ( manusia ) ?

Saya : Jazad pak .

Ustadz : Kendaraan paling mahal dan berharga untuk manusia adalah keranda , dimana keranda adalah kendaraan yang akan membawa dan mengantar kita menuju ke sang Khalik besok kalau kita mati . Bukan begitu mas ?

Saya : #Plak nepuk jidat sendiri .

Ustadz : Rumah apa yang paling mahal dan mewah ?

Saya : Jazad .

Ustadz : Rumah paling mahal adalah liang kubur berukuran 1x2 meter mas . Karena itulah rumah yang akan kita tempati selamanya .

Saya : Jedotin kepala ke pohon .

Ustadz : Makanan apa yang paling mahal mas ?

Saya : Lebih tepatnya berarti pak , bukan mahal yaitu Ilmu .

Ustadz : Pernah makan makanan paling mahal ? Saya pernah mas beberapa bulan yang lalu . Saya makan es krim dengan harga 1,4 juta/porsi nya . Kenapa mahal ? Bahan eskrim tersebut katanya di beri bubuk emas sebagai campuran . Dan anda tahu keseokan harinya apa yang saya lihat ? tetap saja keluarnya begitu bentuknya di toilet . Berarti makanan seperti itu tidak berarti sama sekali mas . Jadi makanan yang berarti untuk kita adalah Ilmu dan itu sangatlah berharga .

Saya : Ngangguk aja sambil berekspresi antusias .

Ustadz : Nah sekarang pertanyaan terakhir untuk mas nya , Apa harta termahal bagi anda mas ?

Saya : Semua yang Tuhan berikan pada saya . Dan jika lebih spesifik lagi saya katakana Otak saya .

Ustadz : harta termahal yang dimili manusia adalah Iman mas . Dimana keimanan kita yang akan kita bawa selamanya dan yang menentukan apakah kita akan masuk surga atau neraka .

Saya : oh gitu yah pak …

Ustadz : Jadi begitu saja ya mas , mumpung malam jumat kan alangkah baiknya jika memberikan sedikit Tausiyah yang bermanfaat untuk sesama .

Serentak : Iya pak , makasih atas ilmunya .

Tidak beberapa lama kemudian pak Ustadz pergi berlalu dan saya mulai bertanya-tanya dengan beberapa penjelasan ustadz diatas . Teman saya yang sedari tadi hanya mengangguk dan prengas prenges saja pun saya jadikan korban . Maksudnya adalah korban yang harus mendengarkan pembahasan saya . Hehe lah kalau tidak ada yang mendengarkan trus saya kayak orang gila ngomong sendiri ?

Dimulai dari pertanyaan serta penjelasan pak Ustadz mengenai Baju paling mahal .

Anda setuju dengan pendapat dan pencerahan dari pak Ustadz mengenai baju paling mahal adalah kain kafan ?
Jika anda setuju , maka mari kita bahas tentang topic itu  .

Dari pertanyaan tersebut saya menjawab jazad . Mengapa ? Anda tahu seberapa harga dari jazad anda ?
Anda tahu apa fungsi jazad anda untuk anda ?

Jazad adalah merupakan sebuah wadah tempat dimana Ruh bernaung dan hidup . Jazad adalah sebuah tempat dimana anda bersemayam ( Ruh ) . Anda bisa menjadi manusia dengan memakaijazad dan tanpa jazad anda tidak lagi menjadi manusia dan tidak dapat lagi dikatakan hidup .

Diatas saya bilang memakaijazad . Memakai=pakai=pakaian=baju.

Berapa mahal harga jazad ?
Jika anda ditanya berapa harga jazad anda , apa yang akan anda katakana ? Tidak terhingga bukan ?
Ya , tentu saja dengan memiliki jazad anda bisa mendapatkan seberapapun yang anda mau ( Materi ) .

Lebih gampang nya begini , berapa bayaran yang anda minta jika anda harus mendonorkan sebagian dari tubuh anda ? Semisal lengan,kaki,ginjal,jantung,mata dan lainnya .

Kita bandingkan dengan kain kafan .
Kenapa manusia di Indonesia di kubur dengan berbungkus kain kafan ?
Itulah pertanyaan dasar yang harus diketahui sebelum mengatakan bahwa kain kafan adalah baju paling mahal bagi manusia . Jangan hanya copas materi saja .

Alasan rakyat Indonesia mengubur mayat dengan dibungkus kain kafan adalah menyangkut factor Ekonomi .
Kain kafan dikenal dengan kain yang paling murah . Bahkan orang miskin pun mampu membelinya .
Jika melihat alasan tersebut , masih layakkah kain kafan dikatakan baju paling mahal dan berharga ?

Lanjut ke persoalan berikutnya , Kendaraan paling mahal .
Apa jawaban anda jika ada orang yang menanyakan pertanyaan tersebut kepada anda ? Mobil mewah ?
Yah ,, mungkin itu yang kebanyakan orang akan katakana . Namun lagi-lagi saya sebutkan Jazad . Kenapa ?

Selain berfungsi sebagai pakaian , Rumah , Masjid , jazad juga merupakan sebuah kendaraan yang mengantarkan kita kemana saja kita inginkan . Kita ingin ke Neraka misalnya , dengan mudah jazad ini mengantarkan kita kepada perilaku buruk dan tindak criminal .

Tentu kita bisa saja pergi kemanapun kita mau tanpa menggunakan jazad ini , tapi pertanyaannya adalah apa kita masih menjadi manusia ? Meskipun kita tidak mati saat bepergian tanpa jazad ( Astral Projection ) , apa di tempat tujuan kita kita akan dikenali sebagai manusia ? Tentu sekali lagi kita membutuhkan kendaraan ini , yakni Jazad untuk sampai kepada tujuan kita dan tetap sebagai manusia .
Bahkan hingga perjalanan terakhir kita .

Bandingkan dengan Keranda seperti yang Ustadz tadi katakan .
Apa sih fungsi dari keranda ?
Keranda adalah sarana untuk membawa jenazah ke tempat pembuangan mayat ( Liang Lahat ) .
Kenapa saya katakana pembuangan mayat ?
Mayat adalah jenazah dari seseorang yang pernah hidup . Manusia akan menjadi jenazah ketika sudah ditinggal oleh Ruhnya . Dengan begitu berarti ruangan itu ( Jazad ) sudah kosong dan menjadi sampah karena sudah tidak terpakai lagi . Sebuah kendaraan rongsokan yang hanya perlu dibuang .
Namun karena itu adalah sebuah peninggalan yang dulunya pernah hidup , maka diadakan penghormatan dengan mengusung menggunakan tandu jenazah oleh para kerabatnya yang masih hidup . Lihat yang terjadi pada bangkai binatang , tidakkah manusia sama seperti itu ? bangkai akan embusuk dan menebarkan bakteri , untuk itu perlu dikubur dalam-dalam agar tidak mengganggu manusia yang masih hidup .

Sebuah perjalanan terakhir ?
Dikatakan keranda digunakan untuk mengantarkan manusia kepada sang pencipta . Dan itu adalah perrjalanan terakhirnya di dunia .
Yang jadi pertanyaan adalah perjalanan terakhir bagi siapa ? bagi manusia atau bagi mayat ?
Sebelum menjadi mayat manusia sudah harus menjalani perjalanan terakhir sebagai manusia , dan ketika sudah menjadi mayat berarti perjalanannya sebagai manusia sudah berakhir .
Perjalanan terakhir bagi si mayat ?
Mayat bukan lagi manusia melainkan bangkai manusia , lalu layakkah jika dikatakan bahwa itu merupakan perjalanan terakhir manusia sementara yang di dalam keranda sudah tidak lagi menjadi manusia melainkan hanya sebuah bangkai ?

Rumah yang paling mewah .
Diatas sudah saya katakana bahwa Jazad selain menjadi pakaian , kendaraan , jazad juga merupakan sebuah rumah bagi Ruh dan juga merupakan sebuah masjid ( tempat beribadah ) .
Dimana yang akan menemui Tuhan dan kembali kepada Tuhan kan ruhnya bukan jazadnya .
Jadi jika konteks pembicaraannya mengenai ketuhanan dan agama maka yang kita utamakan adalah mengenai Ruh , bukan jazad wadag .

Bandingkan dengan liang lahat
Pak Ustadz bilang kalau rumah terakhir manusia adalah liang lahat ( Kuburan ) .
Saya bingung dengan teori ini . Bagaiaman bisa liang lahat dikatakan rumah terakhir dan paling berharga untuk manusia . Anda bisa menjelaskan pada saya ?

Seperti yang sudah saya bahas sebelumnya bahwa liang lahat adalah tempat pembuangan mayat . Tempat untuk mengubur barang rongsokan yang dapat menyebarkan bau busuk .

Liang lahat dikatakan adalah rumah abadi atau rumah terakhir yang manusia tinggali hingga datangnya hari kiamat . Pertanyaannya adalah , apa Ruh manusia tinggal di dalam liang tersebut ? Atau mayat kembali hidup di dalam kuburan ?
Mungkin teori itu muncul karena adanya ayat yang membahas siksa kubur . Namun apakah siksa kubur itu dilakukan di dalam kuburan ? siapa yang disiksa ? mayat ? Ruh ? atau siapa ?

Makanan paling mahal untuk manusia
Hal ini sudah tidak perlu lagi saya bahas karena nanti akan terlalu panjang dan anda lepas kendali membacanya .

Untuk itu langsung saja menuju ke bahasan terakhir yaitu mengenai Harta paling berharga .

Harta paling berharga buat manusia adalah Iman menurut Ustadz dan Jazad menurut saya .
Iman adalah sebuah amalan yang akan diperhitungkan dihari pertimbangan ( Perhitungan ) nanti setelah kiamat . Katanya .

Jazad adalah sebuah sarana multi fungsi yang dapat manusia gunakan untuk apa saja . Munculnya keimanan adalah karena jazad ( Otak ) . Dengan jazad manusia dapat beramal dan menuntut ilmu yang semuanya adalah bentuk dari ibadah .Manusia melaksanakan ritual ibadah menggunakan jazad .
Dan yang paling penting yang akan diperhitungkan di hari perhitungan adalah masa dimana anda menggunakan jazad yakni saat anda menjadi manusia dan hidup di dunia .

So masihkah anda sependapat dengan teori ala ustadz diatas ?
Soal iya atau tidaknya semua kembali pada diri anda pribadi dan gunakan selalu akal sehat untuk mencerna sesuatu termasuk dalam hal beragama , karena sesungguhnya agama hanyalah untuk orang-orang berakal .


Pertanyaan terakhir dari saya adalah , apakah semua yang dikatakan oleh seorang Ustadz dan Kyai selalu benar ?  Ustadz dan Kyai juga hanyalah manusia yang akrab dengan kesalahan dan kekeliruan teori , yah begitupun dengan saya . 

Itulah tugas kita sebagai manusia yang berfikir untuk lebih kritis terhadap apapun yang sampai kepada kita .
Pesan dari saya , Kebanyakan yang terjadi selama ini adalah bahwa Si penceramah selalu berdiri sendiri dan menguasai forum . Tidak ada sama sekali diskusi karena yang lain cuma ngangguk dan ketawa-ketiwi jika ada yang lucu . Itulah yang disebut ngaji ( Sing manga siji ) menurut orang Jawa . Yang artinya Yang mangap cuma satu sedangkan yang lain diem saja menerima kenyataan dan pasrah .

Memang itu hanya plesetan sinis dari kenyataan yang ada , jangan diambil hati .

Share this Article

Related Posts

Previous
Next Post »

Arahkan Kursor dibawah ini untuk memberikan komentar.
No HyperLink dan Komentar Hit&Run akan diacuhkan . Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan benar EmoticonEmoticon